Selasa, 30 Desember 2008

Cara Berhenti Merokok


cara berhenti merokok, cara tips berhenti merokok cepat, tips-tips berhenti merokok
Sebentar lagi kita menyongsong tahun baru 2009. Dan biasanya anda dan saya telah mempunyai beberapa rencana kedepan dalam hidup dan pekerjaan atau yang lain-lainnya. Salah satu rencana kedepan saya adalah berhenti merokok, rajin kuliah dan mungkin aja kawin ehh nikah maksudnya (kan bisa PANJAR dolo). Bagi sebagian orang seperti saya yang sudah menganggap rokok adalah sahabat setia yang bahkan bisa lebih setia dari istri (bagi yg dah nikah) atau pacar (buat yang senang PANJAR), merokok sudah tak bisa lepas dari kehidupan sy. Trus bagaimana cara nya supaya saya bisa berhenti merokok?? Kan tinggal berhenti aja!! gak segampang itu Broo.. Setelah bersemedi kurang lebih 2 hari di gunung dekat kos2an, akhirnya saya pun mendapat bisikan cara atau tips berhenti merokok yang efektif.. Apa dan bagaimana cara sy bersemedi sehingga mendapatkan cara dan tips berhenti merokok yang efektif?? JAhh.. kok malah fokus ke semedinya?? maaf itu cuman intermezzo!! Ok kita langsung aja ke tips berhenti merokok cepat murah dan gratis (??). Langsung nih?? Ga ngalor ngidul dulu?? (sebaiknya langsung aja deh daripada ga ada yang baca nih artikel). Ok cuyy... Budi Anduk Mode On..
Cara dan tips sederhana berhenti merokok yang efektif:
1. Niat
Kata NIAT merupakan keyword paling populer jika anda ingin berhenti melakukan kebiasaan yang negatif sifatnya. seperti berhenti jadi Playboy, berhenti berbohong, berhenti Ngeblog (upss), Berhenti berharap (nih masalah cinta) de el el.. Niat yang kuat untuk berhenti merokok adalah sesuatu yang wajib hukumnya. Kalo anda ga punya Niat yang kuat untuk berhenti merokok, maka tips-tips yang saya berikan ini tidak akan ada gunanya untuk anda. Tapi saya mohon jangan berhenti membaca artikel ini soalnya masih ada lanjutannya..hehehe..
2. Usaha
Cara berhenti merokok yang kedua ini adalah usaha dan usaha. Keinginan yang kuat dan usaha yang keras adalah paduan yang tepat untuk berhenti merokok secara sederhana. Usaha seperti apa yang saya maksud?? Lhaaa yang punya tips kan kamu masa nanya lagi?? ouh iya ya.. Kurangi jumlah rokok yang anda hisap setiap harinya dengan cara mengurangi waktu merokok anda.. Misalnya di hari pertama jangan merokok di pagi hari sampai jam 9, Di hari kedua jangan merokok sampai jam 11, di hari ketiga jangan merokok sampai jam 1 siang, dan begitu seterusnya. Hindari juga minum kopi, mending diganti teh aja atau Vodka eh maksudnya susu (Susu yng Kiri Atau Kanan??).
3. Cari aktivitas yang dapat membuat anda melupakan keinginan untuk merokok, seperti mengunyah permen karet jika anda lagi kepingin merokok (Wew tapi ngerokok juga enak kalo sambil makan permen) Huzzzz!! Perbanyak olahraga, tapi jgn asal olahraga, kan ga lucu kalo anda memilih catur, semua orang tau betapa nikmatnya merokok sambil maen catur dan minum kopi.. mmmpphhh maknyusss, jadi ga kepingin berhenti merokok.. Upzzzz keceplosan!! Perbanyaklah membaca tentang bahaya rokok, Kasarnya menakut-nakuti diri sendiri. Bayangkan kalo anda meninggal karena rokok.. Kan ga keren tuh!! Ntar tetangga ngmong gni, masa si Joni anak Pak XXX tuh mati karena rokok? hahaha mending mati karena Diare!! Dah tau slogan Pria-pria tahun 2009 kan?? Matipun harus keren, setidaknya dah make Baju andalan plus Kacamata Hitam , trus tangan harus membentuk huruf V pisss...
4. Cari dukungan dari teman-teman anda untuk berhenti merokok. Bagaimanapun support dari lingkungan sangatlah berpengaruh besar terhadap usaha kita. Right Man On The Wrong Place yang ARTINYA Orang disebelah kanan anda salah tempat harusnya di sebelah kiri. Sharinglah bersama teman-teman yang sudah berhenti merokok mungkin aja dia punya tips-tips bercinta eh maksudnya tips-tips berhenti merokok yang laen. hehehhe...
5. Dan mungkin yang terakhir yang harus anda lakukan adalah berdoa.. (Bro maw nanya kalo modal Doa aja bisa ga??).. Bahhhh tolol kali kau (Batak Mode On), Ahh pace nii Otak Mati sampe (Papua Mode On), Bego banget sih loe (Betawi mode on), te Punya otak ngana (Manado mode on), Tolo na mamo (makassar mode on), Baga liu te pia (Toraja Mode On), Ouuwwwaaalaahhh Aggguusss (Jawa Mode On). hehehhe

Yah itu dia tips-tips sederhana berhenti merokok dengan cepat dan efektif.. Kalo ada kesalahan dalam artikel cara berhenti merokok di atas, harap dimaklumi, tapi anda cukup tahu kalo saya bisa berhenti merokok hanya dalam hitungan 2 minggu dengan cara sederhana seperti di atas.. Terbuktikan kalo cara atau tips berhenti merokok saya efektif??
Ok sampai disini dulu y artikelnya.. saya mau lanjutin baca artikel tips mendapatkan pacar, Download ringtone dari ponsel, Artis terseksi 2008, Bahaya oral seks. Soalnya mood membaca saya lagi tinggi, apalagi dah ada kopi ma sebungkus ROKOK, Maknyusss!! upssss... Kabooorrrrrrrrrr


Related Posts by Categories



14 komentar:

Nyante Aza Lae on 12/30/2008 5:16 PM mengatakan...

klo mnrt dq bro..poin tpenting adalah no 1..yaitu niat.
dq dah nyobain "jutaan" cara tuk brenti..g berhasil, krn niat dq terkalahkan oleh nafsu tuk trs merokok..
iya deh,,..mlalui postingan ini dq tuk nyoba lg tuk bniat sungguh2 stop mrokok.

Anonim mengatakan...

Kalo rokok dah 20.000 1 bungkus aja kali aku berhenti hehehehe...

Chiko on 12/30/2008 7:46 PM mengatakan...

Wakakkak.. Parah nih Bro Achiles.. Tapi benner juga sih.. masih muda ini masa ga boleh senang2...upsss kaboorrrrr

Anonim mengatakan...

yang pasti..jauhilah para perokok..biar gak ketularan lagi..xixixixi

Anonim mengatakan...

yang pasti MET TAHUN BARU uokeehh.. :)

Anonim mengatakan...

satu saran aku...sekalian saran untuk berhenti merokok dan paling ampuh
jangan pernah melihat rokok lagi...
kalo sanggup silahkan.
kaburrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrr

Anonim mengatakan...

Ikut nimbrung di dunia cowok,,Haha!!
Brenti merokok disayang TUHAN,,!!
NO.1 tul BGT!!!
btw, ni tips mu hanya sekedar tips or dilakuin juga?????????????????????????????????

Anonim mengatakan...

Ikut nimbrung di dunia cowok,,Haha!!
Brenti merokok disayang TUHAN,,!!
NO.1 tul BGT!!!
btw, ni tips mu hanya sekedar tips or dilakuin juga??????????????????????????????

Anonim mengatakan...

jgan munafik bro....


rokok tu pnting banget...
tpi g sepenting pacar/suami bro....


rokok roko aja..

Anonim mengatakan...

kami merokok utk membantu para petani tembakau...
klo g ada prokok nah mau jadi apa tuh para petnai tembakau???
pengangguran makin bnyak di indonesia

Anonim mengatakan...

hmmm .. berhenti betulmokoka merokok ? wakakaka

Anonim mengatakan...

asadas

Anonim mengatakan...

Ada solusi mudah dan murah utk berhenti merokok.
Gunakan Quit Smoking Card, harganya hanya RP.100.000 (belum ongkos kirim) bisa berfungsi sampai 3 tahun. Tapi biasanya, tanpa "tersiksa" dalam proses berhenti, banyak perokok berhenti merokok setelah 4-6 bulan memakai kartu ajaib ini.
Kalo mau tanya, kontak aja email: abiyah.quitsmokingcard@gmail.com ------ dengan senang hati mereka dapat membantu anda.
Mudah2an info ini bermanfaat, thanks.
Eh .. katanya mereka juga cari agen2 tunggal di setiap kota di seluruh Indonesia ...

smoker on 11/03/2009 1:33 AM mengatakan...

katanya bisa buat berhenti merokok

Posting Komentar

TOLONG DIKOMENTARI YACK CINTA!!

 

My Blog List

Followers

CHIKO ONLEEHH © 2009 Business Ads Ready is Designed by Blogger Toraya Supported by Tadpole's Notez